Matchadreamy

TIKI, Pilihan Ekspedisi Nyaman di Hati Saat Pandemi dan Nanti

Fitri Apriyani
Fitri Apriyani
TIKI memberikan layanan ekspedisi untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengiriman para pelanggannya. Yuk, baca kisahku memakai jasa TIKI.

“Waduh, minyak gorengnya habis,” ujarku saat mendapati botol minyak goreng sudah kosong. Padahal hari itu, aku berencana untuk memasak ayam goreng bumbu kuning untuk makan siang. Sayang sekali harus aku tunda dulu karena ketidaktersediaan si minyak goreng andalan.

Selesai memasak menu masakan pengganti, aku langsung meraih ponselku dan meluncur ke salah satu aplikasi Marketplace. Ya, aku hendak membeli minyak goreng via online.

Karena minyak goreng seperti unsur penting dalam dunia masak-memasak, aku tidak ingin membiarkan stok minyak goreng di dapurku kosong lebih lama.

Kenapa harus beli online? Pertama, karena aku biasa memakai Canola Oil untuk menggoreng, yang mana tidak dijual di minimarket terdekat. Aku hanya pernah nemu di sebuah supermarket, tapi itu pun harganya lebih mahal lumayan jauh daripada harga di online shop. Kedua, lagipula di masa pandemi dan PPKM seperti ini, lebih baik belanja online saja bukan?

Seperti biasa, selesai checkout produk Canola Oil yang ingin dibeli, aku diminta memilih ekspedisi untuk pengiriman. Dengan berkembangnya transaksi online saat ini, diringi juga dengan banyaknya pilihan jasa pengiriman atau ekspedisi yang bermunculan. Nah, dalam memilih ekspedisi pengiriman, ada beberapa hal yang aku pertimbangkan.

mengapa-tiki

Kita bahas satu per satu ya.

Brand Terpercaya

Seperti yang sudah aku sebutin di atas tadi, kalau saat ini banyak perusahaan ekspedisi baru yang bermunculan. Namun, dalam menjatuhkan pilihan, aku mempertimbangkan kredibilitas perusahan ekspedisi Misalnya nama baik perusahaan, jam terbangnya, kualitas pelayanan, dan lainnya.

Waktu Pengiriman Cepat

Kamu pasti setuju, kalau membeli suatu barang pasti ingin barangnya cepat sampai, iya kan? Apalagi untuk barang yang urgent dan ingin segera dipakai, seperti minyak goreng tadi. Maka dari itu, poin ini adalah suatu hal yang penting banget buat dipertimbangkan.

Harga Terjangkau

Harga menjadi pertimbangan yang gak kalah krusial, karena bagaimana pun aku ingin bisa berhemat. Toh, aku kan juga memilih belanja secara online supaya bisa hemat juga. Jadi aku cenderung memilih perusahaan ekspedisi dengan tarif atau ongkos kirim yang terjangkau.

Eits, terjangkau bukan berarti aku mengabaikan kualitas ya. Kualitas layanan tentu sangat penting agar barang yang aku beli terjamin aman sampai ke tanganku.

Lokasi Dekat

Faktor lokasi penting demi menunjang kecepatan waktu pengiriman. Semakin dekat lokasi agen atau counter suatu ekspedisi dengan kediaman kita, semakin cepat juga sampainya barang ke alamat rumah. Terutama bagi pebisnis online yang mau mengirimkan paket ke pembeli, tentu lebih nyaman kalau lokasi agen ekspedisi berada dekat dengan kediaman.

Layanan Lengkap

Saat ini, kebutuhan pelanggan ekspedisi bukan hanya menerima dan mengirim paket saja. Harus ada layanan-layanan penunjang lain yang aku dan pelanggan lain butuhkan seperti pilihan jenis pengiriman yang beragam, layanan pickup barang ke rumah, realtime tracking, layanan customer service, dan lainnya.

Nah, dalam pembelian minyak goreng ini aku  memilih pengiriman jenis “Reguler”, karena aku butuh minyak goreng ini, jadi harus cepat sampai. Aku tidak memilih pilihan pengiriman instant, tentu saja agar lebih hemat hehe.

Pada tampilan layar ponsel tertera beberapa pilihan ekspedisi pengiriman untukku. Setelah mempertimbangkan poin-poin yang sudah aku sebutkan tadi, maka tanpa pikir panjang, aku langsung menjatuhkan pilihan pada TIKI, karena yang paling memenuhi kriteria ekspedisi idealku. Cuss langsung aku pilih dan bayar.

Keesokkan Paginya

“Pakeeett..,” seru seseorang dari luar rumah. Nampaknya dari kurir ekspedisi.

“Kamu pesen paket?” tanya suami.

“Iya, tapi baru bayar sore kok. Masa iya sih udah sampe aja?” jawabku tidak percaya.

“Paket, atas nama Fitri,” seru si kurir lagi, kali ini menyebut namaku.

“Oh bener itu paketku, beb.” Buru-buru suami langsung ke depan rumah untuk mengambil paket tersebut dari mas kurir. Suami kemudian langsung memberikan paket tersebut kepadaku.

“Eh iya bener loh ini paket buatku, hehe.”

Aku bener-bener gak nyangka paketku akan tiba sepagi itu, sekitar pukul 09.00. Karena aku baru melakukan pembayaran pada sore hari sebelumnya.

Perkiraanku, karena aku pakai pengiriman Reguler, mungkin akan tiba lusa. Ternyata tibanya lebih cepat! Wah, thumbs up buat TIKI! Aku jadi bisa goreng-goreng lagi deh.

Gak hanya pengiriman yang cepat, paket yang aku terima kondisinya sangat baik dan no cacat sama sekali. Aku yakin paketku dihandle with care banget sih sama kurir TIKI. Aku merasa seneng dan puas banget dengan layanan TIKI ini. Thanks, TIKI!

Pengiriman Paket Makanan Aman Dengan Layanan Handal TIKI

“Kayaknya aku pengen banget sourdough bread yang di toko Maison Weiner, deh. Yuk beli yuk!” ujarku memelas kepada suami.

Kami pun meluncur ke toko roti yang berada di kawasan Kwitang, Jakarta Pusat tersebut  saat weekend. Maklum, aku memang sudah lama ‘ngidam’ sejenis roti yang dijual di toko roti tertua di Jakarta itu.

Kami memboyong empat roti sourdough yang berukuran lumayan besar itu. Satu untuk kami berdua, satu untuk keluargaku, dua untuk keluarga suami di Cilacap, Jawa Tengah.

Nah, roti untuk keluarga suami tersebut, akan kami kirimkan melalui jasa ekspedisi pengiriman. Mana lagi kalau bukan pakai jasanya TIKI, andalanku!

Karena ingin langsung beres, kami langsung mencari lokasi counter TIKI terdekat via Google Maps. Alhamdulillah, ada TIKI yang lokasinya di Jl. Raden Saleh, gak jauh dari Maison Weiner, bahkan bisa dibilang deket banget. Cuss langsung ke sana.

Di pintu masuk, kami disambut oleh bapak security. “Mantap, udah kayak di bank aja nih pelayanannya,” batinku.

Pada si bapak security aku langsung bilang kalau aku mau kirim makanan, tapi belum sempet dibungkus. Dengan ramah, pak security memberitahuku kalau bisa pake layanan packaging TIKI.

Oiya, sebelum masuk, kami diukur dulu suhu tubuhnya oleh beliau. Di pintu masuk juga tersedia hand sanitizer untuk pengunjung.

Layanan Packaging TIKI, Semakin Bikin Happy

Alhamdulillah, aku seneng banget, dengan adanya layanan packaging ini, jadi gak perlu ke rumah dulu buat membungkus makanannya.

Setelah diberi nomor antrian, tidak lama kami dipanggil ke salah satu meja counter. Setelah aku info kalau aku mau pakai jasa packaging sebelum dikirim, tanpa prosedur panjang kedua roti sourdough tersebut langsung diproses bungkus oleh salah satu petugas.

Sebagai orang yang mager dalam bungkus-membungkus aku takjub sih lihat cara petugas TIKI membungkus paket makananku. Hasilnya rapi dan aman banget. Membantu banget sih layanan packaging TIKI ini.

Oiya, karena ini paket makanan, oleh petugasnya diberi label stiker bertuliskan Pak Man (Paket Makanan) di bagian depan dan belakang paket, semacam notifikasi buat kurir yang akan membawa paketnya.

Jadi, dijamin paket makanannya bakal aman dan gak ‘benyek-benyek’ karena ketindihan paket lain.

Untuk biaya packaging, TIKI menetapkan perhitungan tarif (Panjang +5) x (Lebar+5) x (Tinggi5) x 0.43 } + Rp.12.500,-. Murah banget kan? Sangat worth it buat kamu yang malas atau gak sempet membungkus barang yang akan kamu kirim.

Sambil nunggu, aku sempet foto beberapa sudut ruangan TIKI ini. Aku suka sih sama kantor TIKI di Jl. Raden Saleh ini, karena luas dan tertata rapi banget. Aku jadi gak merasa lagi ada di kantor ekspedisi pengiriman, malah vibe nyamannya kayak lagi di bank.

Oke, selesai packaging, aku langsung diminta membawa paketnya ke meja counter untuk ditimbang. Lalu petugasnya menanyakan jenis pengiriman yang mau aku pilih untuk menentukan ongkir kirimnya. Karena aku ingin paket makanan ini cepat sampai, aku pilih ONS (One Night Service). 

ONS ini merupakan pilihan durasi pengiriman kirim hari ini, besok paketnya tiba di tujuan. Aku dikenakan tarif cuma Rp 19.000 dengan pilihan pengiriman ONS, dengan tujuan Cilacap, Jawa Tengah.

Dan selesailah semua proses pengiriman makananku ke Cipacap. Yeay! Mudah dan cepet banget. Aku cuma cukup bawa makanan yang mau dikirim ke TIKI, dibantu proses packaging sama petugasnya, ditimbang, dan bayar. Aku gak perlu effort sama sekali ngirim paket via TIKI.

Karena pas di dalam aku kelupaan, gak sempet foto sama paketku, jadi aku cuma bisa foto sama resinya di depan kantor TIKI Raden Saleh ini. Harap maklum ya, hehe.

“Asik ya beb, ngirim paket pake TIKI, gak ribet sama sekali. Nanti kita sering-sering kirim makakanan lagi ya,” ujarku saat di tempat parkir hendak pulang.

“Siap beb,” jawabnya yang juga ikut senang.

Karena puas dengan pelayanan TIKI Jl. Raden Saleh ini, sampai rumah, tanpa diminta aku langsung kasih rate bintang 5 dan tulis ulasan bagus di Google sebagai bentuk apresiasiku.

Cek Resi di Web dan Aplikasi TIKI, Gak Bikin Worry

Dari kertas resi yang aku dapat, aku jadi bisa lacak pengirimannya dengan mudah. Cek resi ini bisa dilakukan baik melalui website TIKI, maupun via aplikasinya. Keduanya sama-sama mudah sih.

Tapi, karena aku udah install aplikasinya, jadi aku coba cek via aplikasinya aja.

Wah, sesuai ekspektasi nih, paket makanannya tiba di tujuan tepat waktu. Gak nyangka, padahal kan jarak Jakarta dan Cilacap lumayan jauh menurutku. Apalagi sudah beda provinsi pula.

“Udah nyampe mbak. Muuciw ya mbak cantik,” tulis adek iparku via Whatsapp. Tidak lupa ia pun memberi foto roti yang sudah kami kirim.

“Maap fotonya jelek,” tambahnya lagi.

Alhamdulillah, dari fotonya kondisi roti yang aku kirim tampak bagus dan tidak rusak, benyek atau berubah sama sekali. Puas deh kirim paket makanan via TIKI. Semoga bisa sering-sering kirim makanan yang lebih banyak lagi. Aamiin.

Kenapa Harus #PakeTIKIAja?

Nah, mungkin kamu daritadi kamu bertanya kenapa harus pake jasa pengiriman TIKI, bukan yang lain? Sebenarnya dari kriteria yang sudah aku sebutkan di awal, itu udah cukup menjawab. Namun, aku coba jelasin lebih detail lagi ya.

Pertama, tentunya karena perusahaan TIKI sendiri merupakan perusahaan pengiriman terkemuka di Indonesia, yang sudah lama berdiri dan sangat berpengalaman dalam jasa ekspedisi dan pengiriman.

Kita kenalan dulu yuk dengan ekspedisi TIKI. Aku yakin kamu sudah hafal betul kalau TIKI itu adalah singkatan dari Titipan Kilat. Yup, bener banget, lebih lengkapnya TIKI memiliki nama resmi yaitu PT Citra Van Titipan Kilat.

Adalah Alm. H. Soeprapto Suparno bersama Hj. Nuraini yang pertama kali mendirikan TIKI pada 1 September 1970. Dilihat dari tanggal berdirinya, rekam jejak TIKI sebagai perusahaan ekspedisi sudah hampir 51 tahun.

Tidak hanya berpengalaman, TIKI juga beberapa kali memperoleh penghargaan, yang terbaru TIKI meraih Top Innovation Choice Award 2021 Sebagai Inovasi Layanan untuk Pengusaha Online pada 9 Juni 2021 lalu.

Penjelasan lebih detail tentang perusahaan TIKI, juga bisa ditonton dari video Youtube Company Profile TIKI, yang diambil dari channel resminya TIKI ID berikut ini.

Bikin Nyaman di Hati Dengan Produk-Produk TIKI

Kedua, TIKI juga terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggannya dengan memberikan produk dan layanan sesuai dengan perkembangan kebutuhan pengiriman saat ini.

Bahkan, gak hanya pengiriman paket biasa, TIKI juga memungkinkan pelanggan untuk mengirimkan barang dengan berat lebih dari 10kg, dengan produk trucking service. Lalu, apa lagi nih produk TIKI lainnya? Yuk kita simak!

Same Day Service (SDS)

Produk SDS dari TIKI memungkinkan paket kamu tiba di hari yang sama, yaitu dengan estimasi waktu kurang dari 15 jam. Namun, layanan ini terbatas pada jarak tempuh maksimal yang sudah ditentukan oleh TIKI ya, teman-teman.

Ngomong-ngomong soal SDS, kebetulan TIKI lagi adain promo kirim nih. Kamu bisa kirim untuk wilayah Pulau Jawa dan Madura pakai SDS cuma Rp 14.000 loh. Wah, murah banget kan? Berlaku cuma sampai 31 Agustus 2021. Yuk buruan manfaatkan!

Over Night Service (ONS)

Kalau dengan SDS paketmu bisa sampai di hari yang sama, sedangkan ONS membutuhkan waktur satu hari agar paketmu sampai di tujuan. Keduanya sama-sama merupakan pilihan pengiriman yang cepat. Cocok untuk kamu yang ingin buru-buru paketmu sampai di tujuan dengan jarak jauh.

ONS ini produk yang aku pilih waktu mengirim paket makanan ke Cilacap, dan aku sudah membuktikannya sendiri kalau paketku memang tiba dalam waktu satu hari aja. Keren!

Two Days Service (TDS)

Sesuai namanya two days service, dengan produk ini TIKI menjamin paketmu aka tiba dalam waktu dua hari atau kurang. Pilihan pengiriman ini cocok untuk kamu yang ingin mengirimkan paket keluar kota, namun gak terlalu buru-buru dengan batas toleransi pengiriman hingga 2 hari kerja.

Regular Service (REG)

Produk reguler termasuk yang banyak dipilih nih, karena harganya yang lebih terjangkau dengan estimasi waktu pengiriman yang tidak terlalu lama, yaitu hanya 3-7 hari kerja. Tentunya tergantung jarak dan cuaca ya.

Pengalamanku menggunakan TIKI REG saat membeli minyak canola, paketku sampai keesokkan harinya, bahkan gak sampai satu hari. Memuaskan sekali!

Economy Service (ECO)

ECO atau Economy service merupakan produk pilihan pengiriman dengan harga paling terjangkau dibandingkan produk lain yang sejenis. Namun, dengan estimasi pengiriman 6-14 hari kerja. Produk ini cocok untuk kamu yang ingin menghemat ongkos kirim dan tidak sedang terburu-buru.

Trucking Service (TRC)

Jika kamu ingin mengirim barang dalam jumlah besar, lebih dari 10 kg, kamu bisa memilih produk TRC. Dengan menggunakan TRC, tentunya ongkos kirimnya akan jadi lebih hemat daripada menggunakan ONS, REG, atau yang lainnya.

TRC cocok untuk kamu yang sering melakukan penjualan atau pembelian barang dalam partai besar. Dengan estimasi pengiriman 2-4 hari kerja.

International Service (INT)

Nah, kalau kamu mau kirim barang ke luar negeri, gak perlu bingung lagi nih. Kamu bisa pake produk INT-nya TIKI. Estimasi pengirimannya hanya 3-15 hari kerja, tergantung negara tujuan pengiriman. Tarif ongkos kirimnya pun kompetitif mulai dari Rp 100.000.

TIKI merupakan perusahaan yang berpengalaman dalam pengiriman barang tujuan internasional loh. Jadi gak perlu ragu untuk pakai jasanya TIKI.

TIKI Berikan Layanan Unggulan Untuk Pelanggan

Ketiga, last bu not least. Selain produk, TIKI juga memiliki layanan-layanan unggulan untuk para pelanggannya. Tentu saja ini merupakan komitmen TIKI demi meningkatkan kepuasan para pelanggannya. Apa saja layanan yang diberikan TIKI, yuk kita bahas!

Mobile Apps

TIKI menjawab tantangan di era digital dengan membuat mobile apps untuk memberikan layanan ekspedisi secara maksimal kepada pelanggannya. Dengan mobile apps ini pelanggan dapat menikmati fitur-fitur seperti cek ongkir dan resi, melakukan booking, hingga menikmati layanan-layanan lainnya. Semuanya dapat diakses dalam genggaman tangan.

JEMPOL (Jemput Online)

Sesuai namanya, JEMPOL atau Jemput Online merupakan layanan menjemput atau meng-pickup paket yang akan dikirimkan ke rumah pelanggan. Jangan khawatir, layanan berbasis aplikasi ini gratis tis tis. Dari mana aja, ke mana aja dan tanpa minimum berat. Pembayaran ongkos kirimnya dilakukan saat kurir menjemput barang. Sesuai kebutuhan kamu banget kan?

Layanan ini pas banget buat kamu yang mager nganterin paket kiriman ke sales counter TIKI. Apalagi jika kamu adalah seller online shop dengan banyak pesanan, dijamin memudahkan banget deh layanan ini.

TIKI Putar (Jemput Antar)

Layanan PUTAR memudahkan kamu mengirimkan barang secepat kilat. Kamu hanya perlu melakukan pemesanan layanan ini melalui website atau aplikasi. Nantinya paketmu akan dijemput, dan dalam waktu hanya 3 jam, paketmu akan sampai ke alamat tujuan pengiriman. Cepat dan praktis kan? Namun, saat ini layanan ini khusus untuk DKI Jakarta ya.

Packaging

Ini nih, layanan TIKI yang aku suka banget. Untuk menambah kenyamanan dan keamanan pada kirimanmu, TIKI memberikan layanan packaging atau pengemasan di sales counter atau agen TIKI.

Saat datang ke counter TIKI kamu cukup sampaikan kepada petugas TIKI kalau kamu membutuhkan layanan ini. Nantinya proses packaging akan dilakukan dengan senang hati oleh petugas TIKI.

Drive Thru

Jika selama ini kita mengenal layanan drive thru hanya ada di restoran, kini TIKI juga memberikan layanan serupa loh. Tapi tentu layanannya berhubungan dengan jasa ekspedisi ya. Layanan ini memudahkan pelanggan mengirim paket tanpa harus turun dari kendaraannya.

Pelanggan cukup datang ke gerai-gerai TIKI yang menyediakan layanan ini, yaitu di TIKI Pemuda, TB Simapupang, Duren Tiga, serta TIKI Pekanbaru. Oiya layanan ini juga tersedia 24 jam.

Pickup Delivery

Layanan pickup delivery merupakan layanan penjemputan paket dengan menggunakan mini bus van, yang akan memudahkan kamu dalam pengiriman. Layanan ini bertujuan untuk menambah kenyamana dan keamanan pengiriman barang.

Member TIKI

TIKI membuka program membership atau keanggotan bagi pelanggan setianya, yang biasa disebut Sobat TIKI di seluruh Indonesia. Dengan bergabung menjadi Sobat TIKI, kamu akan mendapatkan benefit seperti reward poin, e-voucher, hingga doorprize.

Pendaftarannya gratis dan mudah. Hanya cukup melakukan pendaftran melalui aplikasi, kemudian isi data diri dengan lengkap.

E-Signature

Lagi-lagi TIKI menjawab tantangan di era digital dengan memberikan layanan e-signature, yaitu layanan tanda tangan digital oleh penerima saat menerima paket secara realtime. Manfaatnya, pengirim barang dapat mengetahui siapa yang menerima barang dan kapan barang diterima yang diakses secara online dan realtime.

Cash On Delivery

Nah, kamu pasti sudah sangat familiar dengan layanan Cash on Delivery atau COD, yaitu pilihan layanan bayar ditempat untuk pembelanjaan online yang kamu lakukan di beberapa E-Commerce tertentu. Pembayaran dilakukan kepada kurir saat barang diterima. Yang pasti layanan ini sangat bermanfaat dan praktis.

Layanan Asuransi

Untuk memberikan perlindungan pada paketmu serta menambah keamanan pengiriman, TIKI memberikan layanan asuransi yang bisa kamu manfaatkan. So, kamu gak perlu lagi khawatir dengan pengirimanmu.

Email Notification

Dengan layanan ini, pengirim maupun penerima akan menerima pemberitahuan via email saat barang akan dikirimkan. Serta email pemberitahuan kepada pengirim ketika barang telah diterima.

SMS Resi

Selain via email, pemberitahuan juga akan diterima oleh pengirim maupun penerima barang melalui SMS. Dan SMS pemberitahuan kepada pengirim ketika barang telah diterima.

Realtime Checking

Dalam mengecek status pengiriman paketmu, selain bisa menggunakan cek resi melalui mobile apps dan website, kamu juga bisa melakukan relatime checking dengan menelpon ke nomor hotline TIKI di 1500125.

Sales Counter 24 Jam

Demi memenuhi kebutuhan pengiriman oleh pelanggan setiap waktu, TIKI memiliki gerai-gerai yang buka 24 jam di kota-kota besar. Petugas TIKI siap siaga memberikan layanan pengiriman kepada pelanggan kapan pun.

TIKI SERLOK, Unlock UMKM, UKM dan Bisnis Online

Sebelumnya aku sudah infoin kan kalau TIKI baru-baru ini, tepatnya pada 9 Juni 2021 lalu, meraih penghargaan bergengsi Top Innovation Choice Award 2021 sebagai inovasi layanan untuk Pengusaha Online. Hebat ya?

Lebih detailnya, TIKI mendapatkan penghargaan tersebut atas inovasi layanannya yang bernama SERLOK (Seller Online Booking). 

TIKI paham banget nih, kalau di masa pandemi ini banyak pelaku UMKM, UKM & pebisnis online yang sedang berjuang untuk survive. Untuk itu TIKI membuat sebuah inovasi layanan SERLOK sebagai bentuk dukungannya kepada para pelaku bisnis tersebut.

Layanan ini memberikan berbagai kemudahan dan benefit lebih, dalam melakukan pengiriman menggunakan produk-produk TIKI.

Namun, ada ketentuan yang ditetapkan TIKI untuk bisa begabung dalam layanan SERLOK, agar bisa mendapatkan beragam benefit yang diberikan. Apa saja ketentuan dan benefitnya?

Keren ya? Gak heran kalau TIKI dianugerahi penghargaan bergengsi Top Innovation Choice Award 2021 atas inovasinya ini.

Nah, bagi kamu yang memenuhi ketentuan di atas, buruan deh daftar. Jangan sia-siain kesempatan buat dapat cuan lebih kayak gini. Untuk selengkapnya, kamu bisa langsung kunjungi website www.tiki.id ya! Cuss!

Penutup

Jadi jelas ya kenapa saya menggunakan perusahaan ekspedisi TIKI baik dalam mengirim barang maupun membeli barang melalui marketplace. Dengan TIKI, kedua kegiatan tersebut membuat nyaman di hati, saat pandemi seperti saat ini dan sampai nanti.

Kenyamanan dan keamaanan yang diberikan TIKI melalui produk dan layanannya, sudah mencerminkan banget kalau perusahaan ini selalu memberikan yang terbaik demi memenuhi kebutuhan pelanggannya dalam jasa ekspedisi.

Aku sendiri sudah membuktikan kalau produk dan layanan yang diberikan TIKI sangat memuaskan. Dan tentunya terbukti dengan beberapa penghargaan bergengsi yang sudah diraih oleh perusahaan yang berusia 51 tahun pada September nanti ini.

So, buat kamu yang akan memakai jasa ekspedisi, jangan ragu untuk #PakeTIKIAja! Dijamin puas dengan layanannnya.

***

Artikel ini diikutsertakan dalam Blog Competition “Aman dan Nyaman Berbelanja Online” yang diselenggarakan oleh TIKI dan Emak2Blogger.

Sumber Gambar dan Video: Koleksi Pribadi, Instagram @tiki_id, dan You Tube Channel TIKI ID.

About The Author

Fitri Apriyani

You may also like